Berita

Kajian Lingkungan Hidup Bombana, Hadirkan Tenaga Ahli Dari UHO

Pemerintah Kabupaten Bombana saat ini tengah melakukan revisi RT RW Kabupaten Bombana 2020–2030. Untuk melakukan revisi tersebut, Pemerintah Kab. Bombana melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bombana menggelar Focus Group Discussion (FGD) I Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS). Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Rapat Dinas Lingkungan Hidup, Jumat 10/09/2021.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bombana Drs. Alimuddin.

Peserta FGD dihadiri oleh OPD yang mewakili aspek Sosial, Ekonomi dan lingkungan yang dihadiri oleh 10 Organisasi Perangkat Daerah serta LSM Lingkungan, sesuai dengan protokol kesehatan.

Kadis Lingkungan Hidup Kab. Bombana Drs. Alimuddin saat membuka FGD tersebut mengatakan, KLHS ini adalah rangkaian analisis yang sistematis, menyeluruh dan partisipatif, untuk memastikan bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan terintegrasi dalam pembangunan suatu wilayah.

Menurutnya, hal yang paling prinsip dan mendasar dalam KLHS ini adalah kajian daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup.

Selanjutnya tujuan dilaksanakan FGD ini yakni untuk menentukan isu pembangunan yang strategis yang menjadi akar masalah serta capaian dari pembangunan yang berkelanjutan dari aspek lingkungan, ekonomi dan sosial, ujar Alimuddin.

“Dari banyaknya  Isu Strategis yang  terpilih akan dianalisis lagi untuk mendapatkan Isu Prioritas”. Ungkapnya.

Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini yakni Tenaga Ahli Dr. Hasbullah Syaf, S.P.,M.Si Dosen Magister Ilmu Geografi Universitas Halu Oleo.

Laporan      :  Sinandar

Sumber       :  Admin DLH